
Jakarta, metromedia.id – Suku Dinas Lingkungan Hidup (Sudin LH) Jakarta Barat berjibaku di seputar pembenahan sekaligus menggenjot kualitas pada 78 titik lokasi penilaian Adipura Tahun 2024. Peningkatan lebih pada pengelolaan sampah dan kebersihan lingkungan.
Kepala Sudin LH Jakarta Barat, Achmad Hariadi menyebutkan, pihaknya bersinercgi dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan BUMD terkait dalam mengintensifkan penataan sekaligus meningkatkan kualitas pada titik-titik penilaian Adipura.
“Untuk Jakarta Barat terdapat 78 titik lokasi penilaian Adipura yang tersebar di delapan kecamatan,” ujar Hariadi, melalui pesan WhatsApp, Kamis (19/9/2024).
Menurut Haryadi, dari jumlah tersebut titik terbanyak berada di Kecamatan Kalideres, Cengkareng, Kembangan, Grogol Petamburan, Kebon Jeruk dan Palmerah.
Saat ini, beber Hariadi, pihaknya juga kerja bareng dengan Sudin Pertamanan dan Hutan Kota, melakukan peneduhan lingkungan pasar dengan melakukan penanaman sebanyak mungkin di lokasi pasar.
Kemudian melakukan peningkatan kualitas ekosistem saluran terbuka kawasan Sentra Primer Barat, Kembangan Jakarta Barat.
“Dengan berbagai upaya tersebut diharapkan Pemkot Jakarta Barat dapat mempertahankan Piala Adipura,” tukasnya.
Penulis: H. Gamal Hehaitu